5 Top Situs yang Wajib Dimanfaatkan Blogger Pemula

 on Friday, December 12, 2014  

5 Top Situs SEO Blogger Pemula
SETIDAKNYA ada empat situs yang berkaitan dengan blogging yang wajib diketahui & dimanfaatkan oleh blogger pemula, yaitu Google Structured DataChkme, Am I Responsive, Blogcrowds, dan GT Metrix. Blogger berpengalaman tentu sudah tidak asing dengan keempat situs "blogging tools" tersebut.

Situs-situs ini berguna untuk mengecek atau mengetahui skor seo, kecepatan loading, responsive tidaknya template blog, dan mem-parse kode HTML yang akan dipasang di template.

#1. Google Richsnippets

Dikenal sebagai Google Structured Data Testing Tool. Bagian dari Webmaster Tools (perangkat admin blog) untuk mengecek apakah struktur data blognya sudah benar dan sesuai dengan sistem indeks Google atau tidak. Jika masih ada warning & error, maka tentu harus diperbaiki agar blog kita lancar jaya diindeks Google.

Kita tinggal memasukkan alamat blog, lalu klik "Preview". Akan muncul data tentang struktur blog kita. Kunjungi Google Richsnippets.


#2. Chkme

Chkme adalah Free SEO Tools. Chkme singkatan dari Check Me, yaitu situs mengecek skor SEO blog. Kita tinggal memasukkan alamat blog, klik "Check", maka akan muncul data blog kita, mulai dari basic info, heading (meta tags), hingga skor seo.

Kunjungi Chkme.

#3. GT Metrix

GT Metrix adalah situs untuk mengecek kecepatan loading dan optimisasi performa blog. Kita tingga memasukkan alamat blog, klik "go", maka akan muncul data tentang kecepatan loading blog kita, plus data tentang elemen apa saja yang membuat loading blog kita lambat/berat.

Kunjungi GT Metrix.

#4. Am I Responsive

Situs untuk mengecek apakah blog kita responsif/adaptif atau tidak. Tinggal memasukkan alamat blog ke kolom yang tersedia, maka akan muncul penampakkan blog kita di empat jenis wiewports atau layar monitor komputer dan mobile gadget:
  1. Desktop1600x992 px scaled down to scale (0.3181)
  2. Laptop1280x802 px scaled down to scale (0.277)
  3. Tablet 768x1024 px scaled down to scale (0.219)
  4. Mobile 320x480 px scaled down to scale (0.219)
Kunjungi Am I Responsive.

#5. Blogcrowds

Situs untuk HTML Parsing, mengubah kode HTML (misalnya kode Google Adsense), agar bisa dipasang di dalam template --bukan di widget.

Parse HTML juga biasa digunakan para blogger untuk memposting artikel yang berkaitan dengan code HTML/Javascript agar dapat memasukkan kode HTML tertentu pada postingan/tulisan.

Kunjungi Blogcrowds.

Itulah 5 Top Situs yang Wajib Dimanfaatkan Blogger Pemula. Banyak situs sejenis --kecuali Google Richsnippets-- yang juga bisa dijadikan tempat mengetahui skor seo, meta tags, kecepatan loading, dll. Namun, kelima situs itulah yang paling simple, mudah dipahami para blogger newbie.

Optimisasi Gambar (Image)
Gambar, Image, atau Foto juga sering jadi faktor penyebab loading blog jadi berat. Karenanya, upload image yang ukuran filenya ringan. Kita bisa lakukan optimisasi gambar untuk ilustrasi posting blog di Image Optimizer Dynamic Drive.*
5 Top Situs yang Wajib Dimanfaatkan Blogger Pemula 4.5 5 CB Blogger Friday, December 12, 2014 5 Top Situs yang Wajib Dimanfaatkan Blogger Pemula - Tips SEO SETIDAKNYA ada empat situs yang berkaitan dengan blogging yang wajib diketahui & dimanfaatkan oleh blogger pemula, yaitu Google Struc...


3 comments: